Nah ini dia bunda resep membuat onde-onde pandan yang nikmat yuk bund di coba di rumah ,,,
Onde Onde Pandan
By @fitrisasmaya
Bahan:
●220 gram tepung ketan rasa pandan (jika tidak ada, bisa pakai tepung ketan putih dan diberi pasta pandan secukupnya)
●50 gram kentang kukus, haluskan (berat setelah dikukus)
●70 gram gula pasir butir halus
●1/4sdt garam
●140ml air hangat
●100 gram wijen putih
●Secukupnya minyak goreng
Bahan isian:
●100 gram kacang hijau kupas, rendam 1-2 jam
●100ml santan kental
●1/4 sdt garam
●5 sdm gula pasir
●1 sdt vanilla extract(bisa pakai vanilli bubuk)
Cara membuat:
●Buat isian:
♦Rebus kacang hijau kupas, sampai empuk, tiriskan
♦Blender dengan 50 ml santan sampai halus.
♦Siapkan wajan/teflon masukkan kacang hijau blender tadi beri santan gula garam dan vanilla extract
♦Aduk2 sampai kalis
♦Bulat2kan sekitar 12 gram(saya pakai sendok takar sebanyak 2x1sdt) Sisihkan ●Buat kulitnya:
♦Campur tepung ketan rasa pandan, gula, kentang kukus halus dan garam, aduk rata tuang air sedikit demi sedikit hentikan jika sudah bs dibentuk.
♦Ambil 1 sdm adonan, beri isian bulatkan
♦Celup diair, Guling2 diwijen
♦Goreng sampai matang
♦Sajikan
Komentar
Posting Komentar